Tanah Datar, CNN Indonesia.id – 25/8/2024, Caffe terpencil dan luas yang memiliki nilai stacation yang indah dan menarik, yang Terletak di Desa Koto Laweh Kecamatan Sepuluh Koto dengan nama unik Sawah 9.
Meski berada di pelosok lembah, tempat ini mudah diakses karena berada di jalan lintas Bukittinggi – Padang serta hanya berjarak 5 km dari Kota Padang Panjang yang kini jadi sasaran pengunjung dari luar kota.
Jac owner caffe sawah 9 Yang rendah hati.
mengungkap kan pemilik Sawah 9 awalnya hanya mendirikan warung kopi dan makanan untuk pemilik kebun dan warga sekitar.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Jac dulu nya di bidang pertanian dan setelah mencoba buka warung kopi kecil kecilan ,selama usaha berjalan dan adanya kemajuan dan perkembangan dalam usaha warung kopi jac berinisiatif memikirkan kan kedepan nya bagaimana usaha ini bisa lebih berkembang dan lokasi ini bisa di lalui orang banyak.
Karena stacationnya yang sangat mendukung dengan perkebunan sayur mayur di sekeliling maka Jac memulai inisiatif nya untuk membuka akses jalan dengan sebaik baik nya bersama berapa pekerja.
Setelah melakukan pembuatan akses jalan, dan butuh perjuangan panjang, pekerjaan jalan sempat terbengkalai beberapa waktu, namun tidak putus asa jac memanfaat kan alat seadanya dan tenaga yang ekstra akhirnya jac sempat menggunakan kendaraan off-road nya untuk melanjutkan pembuatan jalan, sehingga akhirnya akses jalan bisa di lalui dan setiap kali musim panen dengan menggunakan kendaraan off-road lah salah satu transportasi antar jemput hasil panen yang siap diekspor.
Dengan hanya berawal dari usaha warung kopi kecil kecilan akhirnya usaha tersebut berkembang sehingga terciptalah sebuah caffe yang dinamai sawah Karena pernah ada sawah yang persis angka 9 di dekat lokasi caffe”, jelas jac.
Omset jac selama mengelola caffe tidak tanggung tanggung apa lagi saat liburan omset penghasilan bisa mencapai Rp 2 juta / hari dengan jumlah anggota tenaga kerja sebanyak 18 orang .
Para pengunjung pun bahkan dari kalangan pejabat pejabat, mereka datang menikmati pesona sawah 9.
Mereka berdatangan bersama rombongan baik dalam kota maupun luar kota, begitu juga dengan sekelompok organisasi ataupun komunitas lainnya bahkan kalangan ibu ibu sosialita, fasilitas yang luas cukup mendukung setiap kegiatan yang ingin diadakan dan fasilitas bernyanyi juga kami sediakan ucap jac.
Sawah 9 kemudian menyediakan kuliner bagi pengunjung, Mulai dari makanan spesifik pedesaan, masakan kampung juga supermarket mini dan tempat ibadah serta lapangan parkir yang luas.
Pengunjung bahkan bisa ikut memetik sayuran jenis brokoli, terong, lobak, bawang, tomat dan lainnya ketika panen. Menu paling diminati pengunjung yaitu ikan asin dan samba lado.
Apalagi saat ditambah kebun stroberi di samping lesehan. Ada juga kolam renang bagi pengunjung yang akan berenang.
Dengan usaha yang telah dibangun sosok jac tetap rendah hati selalu bersikap apa adanya, sehingga sering para pejabat yang datang berkunjung tidak sungkan sungkan mengajak duduk bersama sambil bercerita dan menikmati hidangan, karna penampilan jac yang sederhana dan jac selalu berprinsip setiap segala kesederhanaan melahirkan kesuksesan dan semua itu atas izin Allah”. tutupnya .
( Rika ,Yuni )