Di Pandu Bang Wako, Anak Muda Kelurahan ATTS Bukittinggi “Mabes” Tongseng Daging

- Redaksi

Sabtu, 28 September 2024 - 12:02

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BUKITTINGGI, CNN Indonesia.id – Anak-anak muda milenial dan Gen Z di Kelurahan Aur Tajungkang Tengah Sawah (ATTS), Kecamatan Guguk Panjang, Kota Bukittinggi, tampak penuh semangat dalam acara masak bersama bertajuk “Masak Besar” (Mabes) yang dipandu oleh Bang Wako.

Kegiatan dilaksanakan pada Sabtu (28/9/2024) siang, di salah satu lapangan terbuka di kawasan setempat, para peserta dengan antusias memasak hidangan khas “Tongseng Daging”, yang menjadi menu utama.

“Mabes kita kali ini menghadirkan Tongseng berbahan dasar daging sapi segar, dimasak dengan kuali besar, dan nantinya akan dibagikan kepada masyarakat sekitar,” ungkap Bang Wako sapaan akrabnya Erman Safar yang didampingi Ilham, Event Organizer (EO).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Selain ribuan porsi hidangan yang lezat, masyarakat juga berkesempatan membawa pulang sambal Tongseng dalam porsi besar untuk dinikmati bersama keluarga di rumah,” tambah Bang Wako.

Ilham menambahkan bahwa juru masak atau chef dalam acara ini telah bersertifikasi, sehingga kualitas dan rasa masakan pasti terjamin.

Baca Juga:  Tindak Tegas Aksi Premanisme Berkedok Ormas, Kapolres Payakumbuh Himbau Masyarakat Tak Ragu Laporkan ke Jajarannya

“Karena panitia mempercayai kami untuk kegiatan ini, kami pun mengajak adik-adik dari salah satu sekolah di Bukittinggi jurusan Tata Boga ikut bergabung dan menyalurkan bakat memasaknya,” kata Ade Rizky selaku Chef.

Tak hanya makanan, acara ini juga diramaikan dengan pembagian stiker dan kaos bertuliskan “Bang Wako” kepada masyarakat. Teknis Pembagiannya dilakukan melalui voucher yang telah dikeluarkan oleh panitia.

Ilham menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tahapan kampanye pasangan Erman Safar dan Heldo Aura dalam menyebarkan semangat “Politik Riang Gembira” kepada seluruh lapisan masyarakat.

Pasangan Erman Safar-Heldo Aura, yang maju dalam Pilkada Bukittinggi mendatang, mendapat nomor urut tiga (3) dalam kontestasi politik tersebut.

Acara ini disambut hangat oleh warga, yang tidak hanya menikmati hidangan lezat, tetapi juga merasakan kebersamaan dan semangat positif yang diusung dalam kegiatan ini. (Nico)

Berita Terkait

Tingkatkan Akuntabilitas Kinerja, Sekjen Kementerian ATR/BPN Targetkan SAKIP Capai Predikat A
Masyarakat Dapat Mengubah SHGB Menjadi SHM, Cek Persyaratan dan Prosedurnya di Aplikasi Sentuh Tanahku
Bupati Langkat Lantik 1.247 Orang PPPK: Perkuat Pelayanan Publik Langkat
Ny. Endang Syah Afandin Resmikan “KITA CAKAP”: Inovasi Perlindungan Perempuan dan Anak di Langkat
Langkat Tuan Rumah JUMBARA PMR Sumut ke-V, Dukung Pembentukan Karakter Generasi Muda
Ny. Endang Syah Afandin Ajak Anak-Anak Gemar Makan Ikan: Investasi Generasi Unggul Langkat
Inpex dan DFW Bantu Renovasi Sekolah di Bomaki, Bentuk Nyata Kolaborasi Semua Pihak
BERITA ORANG HILANG : Nirwati (70), Warga Padang Kunyik, Belum Ditemukan Setelah Hilang di Kebun
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 18 Juni 2025 - 13:41

Tingkatkan Akuntabilitas Kinerja, Sekjen Kementerian ATR/BPN Targetkan SAKIP Capai Predikat A

Rabu, 18 Juni 2025 - 13:39

Masyarakat Dapat Mengubah SHGB Menjadi SHM, Cek Persyaratan dan Prosedurnya di Aplikasi Sentuh Tanahku

Rabu, 18 Juni 2025 - 12:17

Bupati Langkat Lantik 1.247 Orang PPPK: Perkuat Pelayanan Publik Langkat

Rabu, 18 Juni 2025 - 12:14

Ny. Endang Syah Afandin Resmikan “KITA CAKAP”: Inovasi Perlindungan Perempuan dan Anak di Langkat

Rabu, 18 Juni 2025 - 12:11

Langkat Tuan Rumah JUMBARA PMR Sumut ke-V, Dukung Pembentukan Karakter Generasi Muda

Selasa, 17 Juni 2025 - 14:53

Inpex dan DFW Bantu Renovasi Sekolah di Bomaki, Bentuk Nyata Kolaborasi Semua Pihak

Selasa, 17 Juni 2025 - 14:09

BERITA ORANG HILANG : Nirwati (70), Warga Padang Kunyik, Belum Ditemukan Setelah Hilang di Kebun

Selasa, 17 Juni 2025 - 12:29

Bupati Langkat Tegaskan Komitmen ASN dan Dorong Penguatan Industri Lokal

Berita Terbaru